Rhino : Pemuda Punya Andil Besar Dalam Sejarah Indonesia - INSPIRASI SYARIAH

Minggu, 20 Februari 2022

Rhino : Pemuda Punya Andil Besar Dalam Sejarah Indonesia

Sungai Ambawang – Pada kesempatan dialog pelajar dalam rangkaian Konfrensi Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kabupaten Kubu Raya (20/2/2022). Sekretaris Desa Sungai Ambawang Kuala Rhino Purwanto yang menjadi salah satu narasumber pada acara tersebut menyampaikan bahwa pemuda atau pelajar di Indonesia punya andil besar dalam setiap perubahan bangsa Indonesia. 

Sejarah mencatat, peran pemuda di Indonesia sudah ditunjukkan jauh sebelum negara ini berdiri. Tidak berhenti sampai disitu, dalam era reformasi tahun 1998 peran pemuda kembali mencuat kepermukaan lewat gerakan reformasinya. 


“Pemuda atau pelajar itu garda terdepan dalam proses perjuangan, pembaharuan dan pembangunan bangsa. Maka, setidaknya anak-anak yang tergabung dalam pelajar NU ini punya peran besar. Minimal dalam kemajuan pembangunan desa kalian. Sumbangsih pembangunan itu bisa lewat gagasan-gagasan yang cemerlang, misalkan lewat gerakan literasi desa.” Kata Rhino dihadapan perwakilan pelajar NU se Kubu Raya.


Rhino juga menjelaskan bahwa banyak ruang-ruang publik di desa yang bisa diisi oleh pemuda atau pelajar. Salah satu contohnya lewat karang taruna. Karang taruna adalah wadah pengembangan generasi muda yang ingin tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial di desanya. 


*) A.Hamid

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

Berkomentar sesuai dengan topik, gunakan Name dan URL jika ingin meninggalkan jejak, link hidup dalam komentar dilarang, melanggar kami hapus